Mohd Purwadi

Jasa Pembuatan Website dan Jasa SEO Professional

H. Khairul Umam Jaring Aspirasi Masyarakat Di Babussalam

BENGKALIS - Dalam upaya menyerap aspirasi masyarakat daerah pemilihannya (Dapil), Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, H. Khairul Umam, Lc M.E,Sy melaksanakan reses di Lapangan Sholat Ied Jalan Sempurna Gang. Afdhal Kelurahan Babussalam Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis pada Jum'at (21/08/2020) Sore.

  1. Khairul Umam Lc M.E.Sy yang didampingi Aspri dan sekaligus Istri Hj. Nurhasanah, Lc dan Rombongan Sekertaris Dewan (Sekwan) Radius Akima disambut oleh tarian Adat Minangkabau tari Tambuah.

Tujuan reses adalah menyerap dan menindaklanjuti konstituennya dan pengaduan masyarakat guna memberikan pertanggungjawaban moral dan politis kepada konstituen di Dapil sebagai perwujudan perwakilan rakyat dalam Pemerintahan.

Khairul Umam, Lc, M.E,Sy dalam reses kali ini menjelaskan makna reses anggota DPRD dan mekanisme proses usulan masyarakat dari tahap Musrenbang sampai masuk ketahap RAPBD.

Setelah selesai menyampaikan pemaparan kepada masyarakat, Khairul Umam disuguhkan berbagai pertanyaan dari masyarakat salah satunya terkait masalah insfrastruktur jalan, parit, Bantuan BLT, Bantuan kesehatan, gedung serbaguna dan lain-lainnya.

"Kami sangat memohon kepada bapak agar kiranya bisa membantu membangun jalan Afdal 2, parit dan Gorong-gorong kami karna kondisi yang rusak parah tersebut sangat memprihatinkan."ungkap Ketua RT. 06 RW. 04.

Salah satu Ibu-ibu mencurahkan isi hati kepada H. Khairul Umam Lc M.E.Sy yang akrab disapa Ustadz KU, curahan hatinya berterima kasih kepada Dewan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang sudah membantu abang kandungnya yang saat itu sakit karena kecelakaan kerja.

Ibu tersebut bilang Dewan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) gak mau disebutkan namanya, dari mewakili keluarga besar sangat mengucapkan terima kasih kepada Dewan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Tegasnya H. Khairul Umam lagi, dirinya bukan sekedar berjanji-janji, tapi sudah membuktikan kerjanya.

"Curahan Hati seorang ibu yang gak mau disebutkan namanya sangat diwawancara. Insya Allah sesuai tugas pokok dan fungsi anggota DPRD reses dilaksanakan guna menampung berbagai aspirasi masyarakat di daerah yang nanti akan saya perjuangkan penganggaran,”harapnya.

Ditambahkan H. Khairul umam, mengenai usulan-usulan yang disampaikan masyarakat harus diprioritaskan yang skala prioritas yang memang benar-benar sangat dibutuhkan masyarakat.

Acara reses ini dihadiri oleh Sekertaris Dewan (Sekwan) dan Rombongan, rombongan dari Ketua DPRA Kelurahan Babussalam Raja Subardi, Lurah Babussalam yang di wakili, Ketua RW.01, Marmis Ketua RW.05, RT.08, RT.09, Pemuka masyarakat, Seluruh Ibu-ibu RW.01 sekitar ratusan, pemuda-pemudi RW.01.

Acara reses dan serap aspirasi H. Khairul Umam Lc M.E.Sy mengikuti aturan Protokoler Kesehatan semua undangan wajib memakai masker dan masker di sediakan Panitia dan dibagikan. (BD)